Friday 29 April 2011

Radikalisme dan Terorisme Masalah Bersama


Wakil Ketua MPR RI, 
Lukman Hakim Syaifudin saat
Radikalisme dan Terorisme Masalah Bersama
Oleh Ubay KPI
Maraknya aksi terorisme serta berkembangnya radikalisme di Tanah Air yang terjadi belakangan terakhir bukan hanya menjadi masalah bagi aparat penegak hukum semata, melainkan merupakan masalah bersama bagi bangsa Indonesia sebagai satu kesatuan NKRI.
“Meskipun terorisme gencar dilakukan di salah satu daerah di Indonesia, bukan berarti kita yang lepas dari ancaman tersebut harus lepas tangan. Ini adalah masalah kita semua sebagai rakyat Indonesia. Kalimantan Barat belum pernah terjadi hal serupa dan kita harapkan harus tetap kondusif,” ujar Wakil MPR RI, Lukman Hakim Syaifudin, di Kalbar, belum lama ini.
Menurutnya, demi menjaga keamanan maka hal itu merupakan tugas serta tanggung jawab bersama. Dan dilaksanakannya pelatihan tentang empat pilar berbangsa ini salah satunya adalah untuk membentengi masyarakat supaya tidak terjerumus pada jalan tersebut. Pemahaman dan kesadaran akan NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika adalah dasar dalam menciptakan kedamaian, apalagi Provinsi Kalbar sebagai daerah yang multi etnis.
“Bila kita paham dan mengetahui tentang empat pilar bangsa Indonesia tersebut, Pancasila, NKRI, UUD 1945, dan Bhinneka Tunggal Ika, kita yakin negeri ini aman, sebab di dalamnya sudah dijelaskan dan akan menjadi penyadar bagi masyarakat,” kata Wakil Ketua MPR RI.


No comments:

Post a Comment