Sunday 3 April 2011

Toni: Tak Akan Pisahkan Hubungan Atlet dan Pelatih

Toni Herianto
Toni: Tak Akan Pisahkan Hubungan Atlet dan Pelatih
Ubay KPI

Ketua Umum Ikasi Kalbar, Toni Herianto, mengatakan, tidak akan  memisahkan hubungan emosional antara atlet dan pelatih dalam setiap kejuaraan, seperti pada even yang akan dihadapi dalam waktu dekat ini, yakni Pra PON dan Kejurnas yang akan dilaksanakan di Pekanbaru  Riau.
Menurut Toni siapapun atlet yang akan masuk dalam skuad anggar Kalbar nantinya akan didampingi oleh pelatih asli mereka atau pelatih dimana atlet sebelumnya dibesarkan.
Hal itu disampaikan Toni Herianto saat dihubungi di kediamannya, Jalan Selayar Pontianak, Senin (3/1) sore kemarin. Ia juga menegaskan, anggar tidak akan memandang sebelah mata akan perjuangan pelatih yang telah membesarkan atlet sejak dini di Pengcab masing-masing.
“Antara atlet dan pelatih pasti mereka memiliki emosional yang sudah terpadu, pelatih asli pasti lebih mengerti bagaimana karakter mereka sebab mereka sering bersama. Maka kami tidak akan memutus hal itu dalam setiap kejuaraan,” ujarnya.
Hubungan atlet dan pelatih tersebut menurut Toni sangat penting untuk kemajuan anggar ke depan termasuk untuk prestasi. “Siapapun atletnya nanti yang akan dikirim ke Kejurnas dan Pra PON, yang akan mendampingi mereka nanti adalah pelatih asli mereka di daerah,” tegas Toni.
Toni menambahkan, pelatih daerah sangat potensial untuk mendulang prestasi. Begitu juga dengan atlet, mereka kan semakin sinkron bila ditangani oleh pelatih yang murni membina mereka. Segala kekurangan dan kelebihan atlet yang lebih tahu adalah pelatih itu sendiri.

No comments:

Post a Comment