Monday 10 September 2012

Peserta Protes Fasilitas Sampan Dayung

Peserta Protes Fasilitas Sampan Dayung

Oleh Ubay KPI

Sejumlah protes meluncur dari beberapa pelatih dan official cabang dayung. Yang dipermasalahkan adalah fasilitas sampan dayung yang masih menggunakan merek lama. Sedangkan sejumlah kontingen selama persiapan menggunakan sampan merek baru yang kualitas dan kenyamanannya sangat berbeda.
Termasuk juga Ketua Pengprov Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia Kalimantan Barat. Abdi Nurkamil Mawardi dihubungi siang kemarin menuturkan protes meluncur dari beberapa official seperti Kalteng, Kaltim, dan Jawa Tengah.

Tim Dayung Dragon Board Kalbar melakukan uji coba venue di Kebun Nopi Kwansing, Gunung Toak, Kabupaten Kuantan, Riau. Dalam sesi uji coba tersebut, tim Kalbar sudah bisa beradaptasi meski kendala sampan yang digunakan tak seperti sampan yang digunakan saat latihan di Pontianak. FOTO: Istimewa


Menurutnya, sampan yang akan digunakan pada perlomban sampan nomor dragon board adalah sampai dragon lama. Hal itu menurut Abdi Nurkamil akan berpengaruh pada penampilan atlet yang telah terbiasa dengan sampan merek baru.
“Kalbar telah sepakat dengan beberapa provinsi lain menuntut untuk mengganti sampan. Usulan telah disampaikan dan mungkin telah diproses oleh PB PON cabang dayung,” ungkapnya kemarin.
Persiapan panitia untuk cabang dayung 100 persen menggunakan sampan merek lama. Tuntutan tersebut menurut Abdi Nurkamil hampir disepakati. Namun karena belum lengkapnya sampan baru masih tarik ulur mengenai penggantian sampan.
Dijelaskan oleh Abdi Nurkamil. Kenyamanan sampan baru sedikit jauh berbeda dengan sampan merek lama. Hal itu terletak pada kelajuan dan tarikan sampan. Begitu juga dengan kuatnya sampan saat berada di permukaan.
“Merek Champion yang baru itu tidak oleng. Kalau yang lama, kata atlet sedikit oleng,” ujarnya.
Dikabarkan oleh Abdi Nurkamil, atlet Kalbar telah melakukan uji coba venue dua hari lalu. Dari enam lintasan yang dipersiapkan, seluruhnya sudah diuji coba. Termasuk sampan model lama dan sampan rowing yang diikuti dayung Kalbar.
Lokasi perlombaan untuk cabang sampan digelar di Kebon Kopi, Kwanting, Kabupaten Kuantan. Lima jam perjalanan dari Kota Pekanbaru, ibukota Riau.
Kalbar di cabang ini akan bertanding di dua nomor. Yakni rowing dan dragon board. Untuk rowing kemungkinan besar Kalbar akan berlaga pada tanggal 12 September mendatang. Sedangkan nomor dragon board akan berlaga tanggal 16-18 September.
Dari dua nomor cabang lomba yang diikuti, Kalbar akan berlaga di nomor 2000 meter kelas rowing. Sedangkan di dragon board akan berlaga di jarak 1000 meter 22 orang, 1000 meter 12 orang, 500 meter 12 orang, 22 orang jarak 500 meter, dan jarak 500 meter 12 orang.
Soal target, Abdi Nurkamil tetap dengan komitmen awal. Yakni akan mencuri medali emas di nomor dragon board. “Emas tetap bidikan utama, khususnya di dragon,” pungkasnya.

No comments:

Post a Comment