Monday, 12 February 2018

Ini Logo Resmi Milad Sidogiri ke-281



Logo Resmi Milad Sidogiri 281

Ini Logo Resmi Milad Sidogiri ke-281


CAD, PONTIANAK – Sayembara logo untuk peringatan Milad Sidogiri ke-281 mencapai angka yang fantastis. Meski hanya disayembarakan di kalangan santri, namun peserta mengalahkan skala nasional.
Bagaimana tidak, sebuah sayembara tersebut berhasil memagnet hingga 480 peserta dari seluruh santri yang mukim.

Tak hanya itu, panitia juga ekstra jeli dan hati-hati dalam menentukan logo mana yang cocok dengan #BeragamaBerbangsaDanBernegara.
Total keseluruhan karya yang masuk ke kotak panitia mencapai 1.261 logo. Ada yang dalam bentuk orekan tangan tanpa digital.
Setelah ditemukan dan disepakati logo yang cocok untuk Milad Sigodiri 281, kemudian panitia merapikan dengan olah digital.
Setelah melewati masa panjang, panitia menemukan tiga logo yang cocok dan pas sesuai dengan tema #BeragamaBerbangsaDanBernegara.

Nominator Sayembara Logo Milad Sidogiri 281
Yakni karya Nuris Syamsi Sifyan santri bermukim di Daerah K-04, kemudian karya santri dari Daerah E-05 atas nama Ahmad Nurul Huda, dan karya Khoyruddin dari Daerah C-01. 
Dari tiga nominator tersebut, panitia menetapkan karya Nuris Syamsi yang lebih pas menjadi ogo resmi Milad Sidogiri ke-281. (*)


Informasi lengkap DI SINI

1 comment: