Friday, 1 April 2011

Paryadi

Paryadi
Ingin Siswa Bersepeda
Oleh Ubay KPI
Sebagai insan olahraga yang menangani cabang sepeda, Paryadi, Wakil Walikota Pontianak mewacanakan akan memprogramkan bersepeda untuk pelajar Kota Pontianak, selain untuk menjaga lingkungan, dengan bersepeda juga dapat mengurangi kemacetan di jalan Kota Pontianak.
Sosok yang masih sangat muda ini dan merupakan Wakil Walikota termuda dalam sejarah kepemimpinan pemerintah Kota Pontianak. Dia kelahiran Pontianak, 8 Februari 1978. Karena masih muda ini, perhatiannya kepada kalangan muda sangat besar.
Paryadi ingin pelajar menyukai sepeda. Katanya bike to scool atau bersepeda ke sekolah dengan sepeda sangat baik untuk pelajar, sebab dengan bersepeda banyak sekali manfaat yang bisa didapat, terutama untuk kesehatan.
Untuk program ini, Paryadi akan menjalin dengan sejumlah komunitas sepeda yang ada di Kota Pontianak dan nantinya program ini akan disosialisasikan ke sekolah-sekolah.
Mengapa perlu program ke sekolah? Karena dia melihat sekarang ini karena pengaruh sepeda motor saat ini, kadang pelajar enggan untuk pakai sepeda lagi sebab mereka telah terbiasa dengan kendaraan yang lebih cepat. Dia ingin pelajar mengubah kebiasaan ini karena bersepeda sangat baik.
“Saya yakin program ini akan disambut baik oleh masyarakat,” ujarnya.
Masalah kepemudaan, sosok yang pernah menyelami organisasi kemahasiswaan PMII dan IPNU ini menyorot masalah moral pemuda yang tengah dilanda dawai budaya barat yang sangat tidak sepadan dengan budaya Indonesia. Pembinaan moral saat ini harus menjadi pandangan utama dalam membentuk generasi penerus, sebab bila sejak remaja moral tidak diperhatikan maka berimbas pada masa depan bangsa ke depan.
“Nilai spiritual harus menjadi perhatian khusus untuk pemuda saat ini, sebab bila spiritual mereka tidak baik maka masa depan mereka juga tidak akan baik. Keimanan dan pendekatan diri kepada Allah juga harus dilatih untuk membentengi diri agar tidak terbawa arus modernisasi,” kata Paryadi. 

No comments:

Post a Comment