Monday 13 June 2011

Incar Pelatih Hebat, Pembinaan Menjadi Kendala

Incar Pelatih Hebat
Pembinaan Menjadi Kendala
Oleh Ubay KPI

Belum lama ini, Ketua terpilih PTMSI Kalbar, Firdaus Zar’in menyatakan akan mencari pelatih dari luar Kalimantan Barat yang memiliki kualitas nasional untuk menambah greget memacu semangat meningkatkan diri.
Sementara ini, diakui oleh Firdaus Zar’in pembinaan tenis meja di Kalbar masih belum optimal karena beberapa factor penghambat serta kurang semangat atlet itu sendiri dalam menjalani latihan. “Pembinaan tetap menjadi kendala utama dalam tubuh PTMSI, kebanyakan atlet masih belum bisa disiplin dalam berlatih lantaran mereka masih pelajar dan lebih memprioritaskan pendidikan mereka,” ujarnya.
Dalam kepengurusan keduanya kali ini, PTMSI Kalbar menargetkan setidaknya PTMSI memiliki hall tenis meskipun sederhana sehingga untuk tempat latihan dan alat-alat keperluan latihan dapat ditata dengan baik sehingga dapat menarik semangat atlet untuk lebih konsentrasi berlatih.
Rencana merekrut pelatih dari luar bertaraf nasional menurut Firdaus bila tim Kalbar lolos dari pra kualifikasi PON XVII, dan itupun menurutnya bila berbagai pihak seperti KONI mendukung untuk membantu pendaannya.
“Peran serta KONI dalam rencana ini sangat utama, sebab tanpa dukungan darinya kemungkinan ini tidak terwujud. Dan klimaksnya PTMSI dalam waktu dekat ini yakni menghadapi Pra PON dan target lolos,” kata Firdaus.

No comments:

Post a Comment