Saturday 4 June 2011

KONI Kisruh, Futsal Menatap Mimpi

KONI Kisruh, Futsal Menatap Mimpi
Ubay KPI
Di tengah kekisruhan KONI dengan Pemprov Kalbar terkait akan diambilnya lahan olahraga yang dikelola oleh KONI Kalbar dan akan dijadikan sebagai lokasi bisnis kerjasama Pemprov dengan pihak ketiga, futsal Kalbar menatap mimpi. Secara resmi Badan Futsal Daerah Kalbar bersamaan dengan pembukaan open turnamen AJS-KONI Seri IV dilantik oleh Badan Futsal Nasional.

Badan yang nantinya akan mengawasi dan menyelenggarakan beberapa program untuk perfutsalan Kalimantan Barat tersebut diketuai oleh Erwin Anwar yang juga menjabat Binpres di KONI Kalbar. Ketua III BFN, Gustirandah yang melantik kepengurusan Badan Futsal Daerah tersebut kemarin malam menjelaskan, Kalimantan Barat merupakan daerah keempat dibentuknya BFD dan dengan semangat olahraga bersama-sama memajukan perfutsalam Indonesia.
Ia juga menegaskan, beberapa tugas pokok  yang harus dilakukan oleh Badan Futsal Daerah di antaranya pertama yang harus dilakukan ialah membentuk kepengurusan di tingkat cabang, kemudian melakukan standarisasi lapangan.
“BFN ini sudah lama terbentuk namun gerakannya baru dilakukan dalam beberapa waktu terakhir ini sehingga baru empat daerah yang terbentuk kepengurusannya. Futsal saat ini bukan lagi menjadi olahraga fans entertain, namun futsal sudah menjadi olahraga prestasi. Dan Indonesia sendiri sudah mampu menjejakkan kaki sebagai juara di tingkat Asia,” terang Gustirandah.
Erwin  Anwar dalam sambutannya menyampaikan, BFD Kalbar saat ini tengah konsentrasi bagaimana tim Kalbar bisa lolos ke PON Riau 2012. Selain itu, tugas berat lainnya yang akan dilakukan yang melakukan standarisasi lapangan. “Kami masih fokus ke Pra PON. Di Kota Pontianak kurang lebih sudah ada 30-an lapangan futsal. Target kita dari lapangan tersebut kita memilik 2 atau 3 lapangan yang standar nasional,” ujarnya.

No comments:

Post a Comment