Saturday 4 June 2011

Smart With Character KPI STAIN Pontianak

Bidang Jurnalistik
Mahasiswa semester enam yang memilih bidang jurnalistik saat berada di ruang kegiatan. FOTO: Ubay KPI
Smart With Character KPI STAIN Pontianak
Ubay KPI
Mewujudkan output yang berpengalaman dan berkompetensi, Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Jurusan Dakwah STAIN Pontianak menyelenggarakan Smart with Character di bidang jurnalistik, public relation, dan broadcasting dalam waktu tiga hari, 31 Mei-2 Juni 2011.
Kegiatan ini merupakan praktikum dari mata kuliah di program studi Komunikasi Penyiaran Islam yang tujuan untuk pemantapan dalam memahami mata kuliah dan memacu kompetensi mahasiswa lulusan.
Ketua Panitia Pelaksana, Abdul Mukti menjelaskan kegiatan ini merupakan praktikuminovasi baru dari sebelumnya. Dengan tutor yang berpengalaman di bidang masing-masing. “Praktikum ini juga nanti akan dilanjutkan dengan program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang mana nanti mahasiswa akan ditetapkan sesuai dengan pilihan sekarang yakni public relation, jurnalistik, dan broadcasting,” ujarnya.
Abdul Mukti menambahkan, praktikum ini melibatkan media partner yang ada di Kalimantan Barat.  Penutupan juga nantinya akan melibatkan alumni sebagai bentuk dukungan.
Ketua Prodi Komunikasi Penyiaran Islam, Ria Hayatunnurtaqwa saat dihubungi, menyampaikan saat ini lulusan Program Studi Komunikasi Penyiaran sudah tersebar di banyak instansi dan perusahaan. Seperti media cetak dan instansi. “Fakta nyata, lulusan kami sudah banyak mengisi media cetak dan elektronik di Kalbar, begitu juga pemerintahan dan perusahaan yang berkaitan dengan kompetensi di program studi. Bahkan, ada juga mahasiswa kami yang sudah ditarik ke media cetak dan elektronik meskipun belum selesai dalam perkuliahan,” ujarnya.
“Ke depan, dengan fakta yang ada ini kita akan ciptakan lulusan yang lebih baik, salah satunya yakni dengan kegiatan Smart with Character,” tambahnya.  

No comments:

Post a Comment